Minggu, 08 Januari 2012

CONTOH DESAIN LOGO DESAIN GRAFIS


DESAIN LOGO “ SINAR HOTEL”
Tugas Desain Grafis



Nama   : Maria Ulfah
Kelas   : 1 M71
Nim    : 10.240.0299



SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA KOMPUTER (STMIK) WIDYA PRATAMA PEKALONGAN
TAHUN 2011

LATAR BELAKANG

            Hotel Sinar merupakan perusahaan yang bergerak dibidang perhotelan, yang menyediakan jasa penginapan bagi masyarakat disekitar wilayah pekalongan maupun yang datang dari luar kota yang membutuhkan tempat untuk beristirahat sementara, selain itu Sinar hotel juga menyediakan restouran, dan tempat untuk meeting,dan lain sebagainya.      Hotel Sinar yang baru saja dibangun pada tahun 2011 ini, terletak di tempat strategis kota pekalongan, buka 24 jam  non-stop.
            Hotel Sinar memberikan kepada pelanggan lingkungan berstandar moral tinggi, makanan yang tersedia diproduksi dengan bahan-bahan yang halal dan bebas alkohol. Keramahtamahan, kesantunan dan standar moral yang tinggi adalah pelayanan yang diberikan oleh Hotel Sinar yang saya yakin akan menjadikan Hotel Sinar menjadi kepercayaan pelanggan, seperti sinar, hotel sinar hadir di pekalongan untuk memberikan kesan yang hangat untuk masyarakat semua.


VISI
Menempatkan diri untuk selalu berusaha memberikan pelayanan yang terbaik untuk pelanggan.

MISI
Memberikan keramahtamahan, kesantunan dan standar moral yang tingi agar masyarakat merasa aman dan nyaman serta memberikan kesan yang hangat untuk pelanggan

MOTTO
“Strategis, Indah, Nyaman, Aman dan moral”




A.    DESAIN LOGO
Desain Logo yang dibuat adalah bergambar bulat dan dibelakangnya seperti bergambar matahari dan ditumpuk oleh huruf “S” yang sesuai dengan namanya “sinar hotel” mengartikan bahwa hotel sinar dalam memberikan pelayananya kepada masyarakat memberi kehangatan yaitu selain rasa nyaman, sinar hotel memberikan kesan Keramahtamahan, kesantunan dan standar moral yang tinggi, selain itu juga arti sinar dilambangkan oleh sebuah janji yang akan selalu ditepati sehingga berarti sinar hotel akan selalu berusaha untuk menepati janjinya untuk memberikan tempat yang seperti kepanjangan dari kata SINAR yaitu Strategis, Indah, Nyaman, Aman, dan moral.

FILOSOFI LOGO
1.      Bentuk
a)      Bentuk bulat : gambar bulat sepeti gambar bumi melambangkan sinar hotel terbuka untuk siapa saja sampai, dan berusaha memberikan pelayanan kepada siapa saja yang menginap baik dari masyarakat sekitar sampai dari luar negeri.
b)      Bentuk matahari sesuai dengan kata sinar, karena matahari mempunyai sinar melambangkan bahwa sinar hotel akan selalu menepati janjinya untuk memberikan pelayanan yang terbaik untuk pelanggannya, seperti sinar matahari diharapkan kehadiran sinar hotel mempunyai nilai tersendiri, memberi kesan yang hangat kepada masyarakat.
c)      Teks SINAR : arti teks tersebut adalah kepanjangan dari kata SINAR yaitu Strategis, Indah, Nyaman, Aman, dan moral. Yang artinya keberadaan Sinar hotel ada di tempat yang strategis, dekat dengan alat transportasi, rumahsakit, pasar, mol dan lingkungan yang bersih, kemudian memberikan kenyamanan pelanggan, sehingga pelanggan merasa aman, selain itu dalam memberikan pelayanan kami mempunyai standar moral yang tinggi, jujur dalam memberikan pelayanan.

2.      Warna
a.       Warna Merah pada matahari memberikan arti keberanian dalam mengambila keputusan demi kebaikan bersama.
b.      Warna Kuning pada simbol bulat yang berarti optimis, pemikir. Berarti sinar hotel optimis bisa menjadi kepercayaan masyarakat, Dan selalu berfikir untuk meningkatkan kualitas dari hotel.
c.       Warna Orange pada kata sinar yang berarti hangat, memberi kesan yang nyaman, ramah bagi masyarakat.
d.      Warna abu abu pada kata hotel berarti seimbang, adil. Berarti sinar hotel dalam memberikan pelayanan tidak membedakan-bedakan siapapun pelanggannya.
3.      Pemilhan Font
Dalam pemilihan pada tulisan sinar hotel digunakan font Berlin Sans FB Demi mengartikan kesan mewah dan elegan

B.     Tool Tool yang digunakan
a.       Tool yang digunakan dalam pembuatan logo Hotel daun diantarannya adalah Pick Tool, Fill Tool, shape tool, berzier tool, zoom tool, poligon tool, teks tool. Selain tool dalam membuat desain logo Hotel daun ini juga memanfaatkan beberapa fasilitas lain diantarannya penggunaan weld dan trim.

C.     Cara Pembuatan
a.       Membuka lembar kerja corel draw 11
b.      Lalu pilih new grapic
c.       Setelah itu kita mulai dengan membuat gambar mentari dengan memilih menu Star Shape ganti jumlah starnya menjadi 16, kemudian tarik dengan mouse sehingga membentuk gambar matahari, kemudian diberi warna merah, kemudian klik kanan untuk menghilangkan garis tepinya.
d.      Setelah gambar mentari jadi, selanjutnya kita buat gambar bola, caranya klik Ellipse Tool kemudian tarik diatas lemabar kerja, sehinggan membentuk sebuahlingkaran, kemudian untuk memberi warnanya pilih Fill Tool, fontain fill dialog, akan muncul kotak dialog fountain fill, pilih type linier, color blend : two color, pilih warna kuning pada from dan putih pada to. Setelah itu klik ok. Sehingga lingkaran tersebut terkesan berbentuk bulat
e.       Kemudian untuk membuat huruf s diatas lingkaran yaitu dengan menggunakan fasilitas berzier tool dan shape tool, bentuk sehingga menyerupai huruf s
f.       Kemuadian langkah selanjutnya membuat tulisan inar hotel, caranya pilih text tool kemudian ketikan sinar hotel, ganti font tulisan dengan digunakan font Berlin Sans FB, kemudian blok area tulisan inar, beri warna orange dari pallet disamping, kemudian blok juga kata hotel beri warna abu-abu.
g.      Setelah itu tinggal memberi motto dengan text tool, ketik kata strategis, Indah, Nyaman, Aman dan Moral beri warna abu abu, posisikan dibawah kata sinar hotel.

0 comments:

Posting Komentar